Hadits Nabi saw tentang kondisi manusia; "Kedua kaki seorang hamba tidak akan bergeser pada hari kiamat sehingga ditanya tentang empat perkara: tentang umurnya, untuk apa dihabiskannya, tentang masa mudanya, digunakan untuk apa, tentang hartanya, dari mana diperoleh dan kemana dihabiskan, dan tentang ilmunya, apa yang dilakukan dengan ilmunya itu." (HR. Tirmidzi).

Kamis, 30 November 2017

HIKMAH MAULID NABI MUHAMMAD SAW CERAMAH KH. Zainuddin MZ KONDISI UMAT SAAT INI

Memperingati kelahiran Nabi Muhammad Salallahualaihi Wassalam esok, kembali lagi kita harus diingatkan tentang besarnya jasa beliau membimbing umat ini pada cahaya kebenaran. Bagaimana keras dan kejamnya penderitaan menghadapi kecaman dan fitnah demi untuk menegakkan agama Dien, Rasulullah rela mengorbankan seluruh kehidupannya demi menegakkan islam. Digempur oleh banyak kepercayaan lain yang tidak suka dengan kenyataan bahwa islam adalah satu-satunya agama akir jaman. Lalu apa jadinya diri kita tanpa adanya upaya Sang Nabi saw membela dan memperjuangkan iman kaum muslimin kala itu. Tentulah kita tidak akan pernah sampai ke titik hidup hari ini. Bisa jadi kita sudah hanya tinggal sejarah dan sebagaimana kepercayaan lain yang tidak mampu bertahan melewati tantangan zaman, banyak kepercayaan sudah ditinggalkan pemeluknya dan hari ini hanya tinggal beberapa kepercayaan yang masih bertahan, dan itupun sudah mulai banyak agama mayoritas yang juga harus ikut dalam proses seleksi alam dan akhirnya harus disingkirkan.

Coba kita bayangkan seandainya dimasa itu Rasulullan tidak pernah dilahirkan, tidak ada nabi yang mau berjuang dan menacapkan iman dengan sangat kokoh dan mendalam, bagaimana nasib agama ini ketika melewati perubahan jaman. Maka dari itu, disaat kita terlalu sibuk dengan urusan dunia yang tidak ada habis-habisnya, sempatkanlah waktu sejenak untuk merenung dan meresapi hikmah kebaikan yang sudah diperjuangkan Rasulullah saw kepada diri kita dan semua yang ada di muka bumi ini, semua ini adalah hasil dari kerasnya perjuangan beliau membangun peradaban. Karena bagaimanapun upaya kita hidup saat ini tidak akan mampu membalas semua jasa-jasa beliau. Jika dikumpulkan semua umat di muka bumi ini tidak akan mampu membalas semua jasa perjuangan beliau. Semoga Allah merahmati.

Dan untuk mengenang kembali seluruh jasa para nabi, ulama, habait dan tokoh besar dimasa lalu, mengingat kembali semua jasa dan kebesarannya. Berikut ini kami tampilkan cuplikan video peringatan Maulid nabi yang disampaikan ulama besar masa itu, KH. Zainudi MZ. Seorang ulama yang terkenal di jamannya, dan setiap isi ceramahnya juga telah ikut mencerdaskan umat dan menjadi penghibur bagi jiwa umat dengan penyampaian sederhana dan jenaka. Isi dari ceramaahnya kali ini menggambarkan kondisi yang kita hadapi saat ini, ada banyak bencana alam dan gunung meletus, semua itu bukan kebetulan, semua itu atas kehendak Allah. Kita akan flas back kembali ke masa lalu, bahwa kondisi yang ada saat ini sudah dibicarakan sang Kyai, dan kini sedang kita alami adalah sebuah fakta sangat baik untuk membuat kita bercermin. Selamat menyaksikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

MENJUAL AGAMA PADA PENGUASA DISIFATI ANJING DALAM AL QURAN

Pemimpin/Ulama adalah cermin dari umat atau rakyat yang dipimpinnya. Definisi Ulama (wikipedia) adalah pemuka agama atau pemimpin agama ...

Popular Post