LONDON, KOMPAS.com — Pesawat pengebom Jerman dari masa Perang Dunia II ditemukan tersembunyi di dasar laut yang tertutup lapisan pasir. Pesawat langka yang ditembak jatuh di perairan Inggris tahun 1940 itu berada dalam kondisi yang baik sehingga museum Inggris berniat mengangkatnya.
Pesawat jenis Dornier 17—yang diyakini sebagai contoh terakhir jenis itu yang masih ada—tertembak saat mengambil bagian dalam Perang Inggris. Pengebom Nazi itu tenggelam di laut dekat pesisir Kent, Inggris tenggara, di wilayah yang dikenal dengan sebutan Goodwin Sands.
Bangkai pesawat tersebut kini berada 15 meter di bawah air dan ditemukan dalam survei menggunakan sonar modern oleh Port of London Authority. Yang membuatnya unik adalah kondisinya yang relatif masih bagus.
Ian Thirsk, petugas dari Museum RAF (Royal Air Force) di London, menyatakan, dirinya amat senang mendengar keberadaan pesawat tersebut. "Pesawat tersebut sangat unik dan terkait erat dengan peristiwa khusus dalam sejarah Inggris," ujarnya, Jumat (8/4/2011).
Dikenal sebagai "pensil terbang", Dornier 17 semula dirancang sebagai pesawat penumpang pada tahun 1934. Jenis itu kemudian dikembangkan untuk keperluan militer menjadi pesawat pengebom yang cepat dan sulit ditembak. Secara teoritis, Dornier 17 diyakini bisa mengalahkan kecepatan pesawat-pesawat musuhnya.
Total ada sekitar 1.700 Dornier 17 yang diproduksi. Namun, kebanyakan kemudian dibongkar karena dianggap memiliki kelemahan dalam hal jarak terbang dan kapasitas bom yang bisa diangkutnya. Karenanya, pesawat ini menjadi barang yang amat langka.
Berdasarkan citra resolusi tinggi yang diambil para peneliti, pesawat yang kini berada di bawah pasir Goodwin Sands itu hanya mengalami kerusakan kecil di kokpit depan dan jendelanya.
"Pintu ruang bomnya terbuka, menunjukkan awak pesawat itu telah menjatuhkan muatannya," ujar juru bicara PLA, Martin Garside. "Fakta bahwa hampir semua bagian pesawat terbuat dari aluminium membuatnya masih utuh saat ini."
Dua dari awak pesawat tersebut tewas saat pesawat tertembak, tetapi dua lainnya, termasuk sang pilot, ditawan dan selamat hingga perang berakhir.
Minggu, 10 April 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Entri yang Diunggulkan
MENJUAL AGAMA PADA PENGUASA DISIFATI ANJING DALAM AL QURAN
Pemimpin/Ulama adalah cermin dari umat atau rakyat yang dipimpinnya. Definisi Ulama (wikipedia) adalah pemuka agama atau pemimpin agama ...
Popular Post
-
Ini bukan cerita bualan alias “hoaks”. Dalam sebuah lukisan, sosok Bunda Maria sang Perawan Suci dalam agama Kristiani memang begitu angg...
-
Benarkah Yesus tidak dilahirkan pada tanggal 25 Desember? Jika tidak bagaimana sejarah penetapan 25 Desember sebagai hari kelahiran Yesus, y...
-
Ada pun makrifat itu rahsianya ialah mengenal Zat Allah dan Zat Rasulullah,oleh kerana itulah makrifat dimulakan:- 1. Makrifat diri yang...
-
Al kisah suatu ketika Nabi Daud as duduk di serambi membaca Kitab Zabur sambil melihat seekor ulat merah melata diatas tanah. Nabi Daud as l...
-
Sudah saatnya kita menyadari bagaimana cara kerja syetan meracuni pikiran kita, bagaimana mereka mengendalikan hidup kita. Dari yang tadiny...
-
Beberapa tahun belakangan, banyak sekali bermunculan ustadz dan penceramah baru di Indonesia. Patut disyukuri dengan banyaknya penceramah d...
-
Air laut mengandung hampir semua unsur termasuk emas! Sebuah logam mulia yang seringkali dicari-cari manusia karena nilai ekonominya yang sa...
-
Nama dan Jenis Jin Ibnu Abdil Bar sebagaimana dikutip oleh Imam asy-Syibli dalam bukunya, Akamul Marjan fi Ahkamil Jan, menuturkan bahwa jin...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar