REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Warga Amerika Serikat tampaknya kian menjauh dari kehidupan beragama. Sebuah survei yang dirilis Pew Forum untuk Kehidupan Publik dan Agama, Selasa (27/9), mengungkapkan banyak warga Amerika yang tak bisa menjawab hal mendasar dari ajaran agamanya sendiri.
Survei itu memperlihatkan, 45 persen dari penganut Katolik yang menjadi responden tidak mengetahui bahwa roti dan anggur yang digunakan dalam Perjamuan Kudus, bukan sekadar simbol, tetapi menjadi tubuh dan darah Yesus. Sementara, lebih dari separuh pengikut Protestan tidak bisa mengenali lagi Martin Luther sebagai tokoh yang menginspirasi lahirnya Kristen Protestan.Sedangkan, empat dari 10 orang Yahudi tidak tahu bahwa Maimonides adalah salah satu dari para rabbi dan intelektual terbesar dalam sejarah, adalah seorang Yahudi. Survei ini dilakukan untuk mengetahui pengetahuan warga Amerika terhadap agama, pemahaman terhadap kitab suci agamanya, ajaran inti agama, serta tokoh-tokoh besar dalam ajaran agama. Selama ini, Amerika dianggap sebagai salah satu negara maju yang paling religius dibandingkan negara-negara di Eropa Barat yang sekuler.
Responden disodori 32 pertanyaan dengan berbagai tingkat kesulitan, termasuk mengenai kitab suci umat Islam dan kitab pertama Alkitab, atau pada abad berapa Mormon didirikan. Rata-rata, peserta survei menjawab dengan benar setengah dari pertanyaan survei. Dari hasil survei terlihat, mereka yang rajin beribadah minimal sekali dalam sepekan dan mengangga agama penting bagi hidupnya, menjawab pertanyaan survei dengan lebih baik.
Pada pertanyaan dengan agama Kristen, pengikut Mormon mendapatkan skor tertinggi untuk jawaban yang benar. Rata-rata, sekitar delapan pertanyaan dijawab dengan benar dari 12 pertanyaan yang diberikan. Kemudian diikuti pengikut evangelis putih dengan skor tujuh jawaban benar. Lalu Yahudi, atheis, dan agnostik, mengetahui adanya agama besar lainnya seperti Islam, Budha, Hindu, dan Yudaisme. Namun, kurang dari separuh warga Amerika mengetahui Dalai Lama adalah seorang penganut Budha.
Rabu, 12 Januari 2011
SEBAGIAN BESAR WARGA AMERIKA TIDAK MENGENALI AGAMANYA SENDIRI
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Entri yang Diunggulkan
MENJUAL AGAMA PADA PENGUASA DISIFATI ANJING DALAM AL QURAN
Pemimpin/Ulama adalah cermin dari umat atau rakyat yang dipimpinnya. Definisi Ulama (wikipedia) adalah pemuka agama atau pemimpin agama ...
Popular Post
-
Ada berapa banyak perusahaan milik Yahudi yang ada di Indonesia? mungkin anda adalah salah satu penggemar beratnya dan mungkin juga ta...
-
Amerika Serikat mati-matian intervensi Indonesia agar tidak melarang aktitas Ahmadiyah. Di Haifah Israel, jemaat Ahmadiyah hidup aman. Tidak...
-
Generasi Thaifah Manshurah yang Dijanjikan Kemunculannya di Akhir Zaman Thaifah Manshurah, Senantiasa ada hingga kiamat Dalam berbagai hadit...
-
Panas (kalor) dari matahari sampai ke bumi melallui gelombang elektromagnetik.Perpindahan ini disebut radiasi, yang dapat berlangsung dal...
-
Ada pun makrifat itu rahsianya ialah mengenal Zat Allah dan Zat Rasulullah,oleh kerana itulah makrifat dimulakan:- 1. Makrifat diri yang...
-
Ini bukan cerita bualan alias “hoaks”. Dalam sebuah lukisan, sosok Bunda Maria sang Perawan Suci dalam agama Kristiani memang begitu angg...
-
MENGENAL ALLAH SWT Syeikh Ahmad Arifin berpendapat bahwa setiap yang ada pasti dapat dikenal dan hanya yang tidak ada yang tidak dapat dike...
-
Sudah saatnya kita menyadari bagaimana cara kerja syetan meracuni pikiran kita, bagaimana mereka mengendalikan hidup kita. Dari yang tadiny...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar